Tidak disentuh api neraka

*HAMBA YANG TAK TERSENTUH API NERAKA.*..

Sahabatku,
Bila kita berharap menjadi orang Muslim, Mu'min yang tidak akan disentuh api neraka,
Perhatikanlah Hadits berikut ini ;..

Rasulullah Shallallaahu 'alaihi wa Sallam bersabda :

"Maukah kalian aku tunjukkan orang yang Haram baginya tersentuh api neraka ?"...

Para sahabat berkata :
Mau, wahai Rasulallah !"..

Beliau menjawab :
-Yang Haram tersentuh api neraka adalah- orang yang *"Hayyin, Layyin, Qariib, Sahl".*
(H.R. At-Tirmidzi dan Ibnu Hiban)...

Apa itu *Hayyin*?,
adalah orang yang memiliki ketenangan dan keteduhan lahir maupun batin. Cirinya tidak mudah memaki, melaknat orang lain, serta teduh jiwanya...

*Layyin*. Yaitu, Orang yang lembut dan santun, baik dalam bertutur-kata serta bersikap dan berperilaku tidak kasar, tidak semaunya sendiri, lemah lembut dan selalu menginginkan kebaikan untuk sesama manusia...

*Qariib*. Yaitu, Orang yang cepat dekat dengan siapa saja, cepat akrab, ramah & enak diajak bicara, menyenangkan bagi lawan bicaranya, murah senyum jika bertemu, tidak angkuh dan tidak mengabaikan orang lain...

*Sahl*. Yaitu, Orang yang memudahkan urusan orang lain, ringan tangan untuk membantu, tidak mempersulit sesuatu, selalu ada solusi bagi setiap permasalahan...

*Subhanallah*...

Semoga kita menjadi bagian dari golongan orang-orang yang Allah haramkan dari api neraka... Aamiin.

Semoga bermanfaat....

Jangan bosan terus menyebar kebaikan...

#SemangatHijrah

Comments

Popular posts from this blog

Asmaul husna - pelbagai penyakit

Kelebihan surah Al Fiil

Kata-kata hikmah 2